Jumat, 31 Mei 2013

Selamat untuk Anda

Selamat untuk anda wanita...

yang shalat, puasa, taat, lagi patuh...

Selamat untuk anda karena anda wanita yang berhijab, anggun, lagi berkepribadian kokoh

Karena anda wanita berpendidikan, gemar membaca, sadar, lagi mempunyai petunjuk yang benar

Karena anda seorang wanita yang setia, terpercaya, jujur, suka berderma

Karena anda wanita penyabar, selalu berharap rahmatNya, dan senantiasa kembali ke jalanNya

Karena anda wanita yang selalu berdzikir, bersyukur, dan berdoa

Karena anda mengikuti jejak Aisyah, Khadijah dan Maryam

Karena anda wanita yang mendidik calon-calon tokoh terkemuka, dan pahlawan bagi agamaNya

Wanita yang memelihara kehormatan, norma dan etika

Wanita yang selalu membela hal-hal yang disucikan, dan jauh dari hal-hal yang diharamkan..

Sekali lagi, selamat untuk anda...


Wahai jiwa..berbahagialah sekarang, bukan esok hari...:)

Passion in Fashion #My Own Design Dress

Im not a designer, but i love to design my own dress..

walaupun belum bisa jahit secara expert..tapi hoby suka gambar-gambar, suka hias2, dan otak-atik..selalu memunculkan ide buat bikin baju2 sendiri..walaupun masih harus dijahitkan ke orang lain..

tapi suatu saat pengen mengembangkan hoby..pengen kursus jahit lebih serius..

this is it...sedikit dari gambar yg bisa direalisasikan...
fotonya rata2 hasil crop..jarang pernah foto sendiri soalnya..:D



from left to the right...

1. Purple Hanbok..long dress purple, dengan rompi batik, dan head accessories buatan sendiri ( kapan2 deh share tentang my own hand made head accessories..:d)

2. Dark Blue Polkadot..

3. Red Butterfly..Hiasan butterflynya dijahit tangan loh..dari awal sampai akhir...

4. Fresh Blue..

5. Sweet Peach..

6. Black Milky batik..

7. Orange Flowers..accessoriesnya juga bikin sendiri..:)

8. Lovely batik Tosca..lagi2..head accessoriesnya bikin sendiri...loh...

kedepan pengen merealisasikan gambar2 yang lain...semoga terlaksana..

Kamis, 30 Mei 2013

Rekening Rumah Tangga # Keuangan Keluarga

Well..siang2 gini, mau nulis  sesuatu.... another controversial note..

I call this note controversial, because i wrote down and shared something that i never do before..

yups masalah yang berkaitan tentang rumah tangga...padahal diri sendiri belum berumah tangga..:D

hahaha, gimana ya...membicarakan hal-hal yang lebih valueable dan conceptable lebih menyenangkan dan menarik dari pada lebih banyak memikirkan tentang sosok yang akan kita nikahi nanti.. serta lebih asyik daripada menggalau tentang bayangan cinta dan romantisme belaka..

Beginilah, saya memang bukan berkarakter princess atau fairytale...hehehe

i believe that, merriage is Allah's Plan..tidak penting siapa orangnya..yang penting konsep yang kita miliki masing2 saat sudah memutuskan bersama..

okay, back to the main topic that i want wrote down here...

Perlukah rekening bersama untuk membayar keperluan rumah tangga? apa manfaatnya?

Manajemen keuangan keluarga sebaiknya dikelola bersama, bukan hanya oleh istri maupun suami.

Kata Janet Bodnar, deputy editor majalah kiplinger's personal finance. " saat membicarakan keuangan keluarga, dua kepala lebih baik dari pada satu"

menurutnya lagi, satu aturan dasar dalam manajemen keuangan keluarga adalah, adanya rekening istri, rekening suami, rekening bersama dan rekening tabungan/investasi. Mengapa?

dengan adanya rekening terpisah akan lebih mudah untuk melakukan kontrol dan evaluasi keuangan.

Rekening bersama merupakan cara yang mudah dan gampang untuk melakukan pembayaran bersama, seperti belanja bulanan, listrik, telepon,Pam,angsuran rumah, hingga biaya pendidikan anak.

sementara rekening tabungan/ investasi berlandaskan komitmen istri dan suami untuk menyisihkan sekian persen penghasilan untuk tujuan keuangan keluarga yang lain. Dana dalam rekening ini, sebaiknya tidak diutak-atik.

rekening masing-masing berguna untuk mengcover kebutuhan pribadi yang mungkin tidak ada hubungannya dengan pasangan dan keperluan rumah tangga..dana me time bagi para bunda..tanpa harus mengurangi atau membebankannya pada dana rumah tangga atau pasangan.

untuk mengisi rekening bersama tadi, sepakati berapa persen kontribusi masing2 antara suami dan istri..jika Istri juga bekerja dan ada penghasilan. Jika tidak..rekening bersama bersumber utama dari suami..hehehe

jangan lupa diisi dan dievaluasi setiap kali menerima gaji...

semoga bermanfaat..:D

*inspirasi, dari membuka2 dan membaca majalah lama..parenting edisi maret 2011..

Rabu, 29 Mei 2013

Duh....Sih Pengadu..!!!

Berkegiatan dirumah, lebih banyak menghabiskan waktu dengan Amanda (5 thn) dan Habibi (9thn)..ponakan2 lucu yang dari dulu diasuh sama keluarga kami, saat mama dan ayahnya bekerja.

Malamnya belajar bersama bareng krucil-krucil 7 tahun, Kiki, Rama, dan Rozy...

humm, anak-anak... tingkahnya sungguh tidak muda ditebak..lucu, menggemaskan, menjengkelkan, namun tetap menyenangkan. 

jadi ingin menulis tentang anak-anak..hehehe padahal juga belum punya anak..:)
sejak saya sudah tidak mengajar lagi hampir setahun ini..rasanya ada banyak yg hilang..apalagi, banyak ilmu yang saya dapat saat saya mengajar anak-anak dulu...

Pernah dengar anak kecil yang sebentar2 suka mengadu? humm begitu juga ni dengan Amanda

sedikit saja kakaknya melakukan kesalahan si kecil manda siap melontarkan kalimat-kalimat aduannya..

"mbak yi..mas bibi numpain air..!"

" aq bilangin mama loh ya..., pensil q diambil!"

" mbak..mas bibi gak mau tidur siang.."

atau " Bu..mas bibi buang wortelnya ditempat sampah.."

Ups, kok Amanda suka mengadu ya..kadang - kadang mengadukan hal2 yang tidak penting menurut saya..

Gimana cara mengatasi anak yang pengadu ya..?

Menurut pengalaman saya dulu waktu masih mengajar, dan membaca di majalah perenting, anak kerap mengadu karena ingin minta pertolongan kita untuk menyelesaikan masalah yang dihadapinya. Penyebabnya, anak kurang memiliki ketrampilan sosial dalam menghadapi teman. Misalnya,untuk melakukan negosiasi dll. mengadu digunakan sebagai isyarat untuk meminta bantuan. 

Bagi anak, mengadu sama halnya sperti mencurahkan isi hati. Jika kita selalu menanggapi, jangan heran jika ia akan selalu datang dan kembali dengan pengaduan yang lain. ..jadi bagaimana mengatasinya?

 1. Dengarkan pengaduannya sampai selesai, jadi pendengar yang baik agar anak merasa dihargai.

 2. Pancing dengan pertanyaan lain untuk mendapat potongan cerita yang utuh. Biasanya, semakin jelas pertanyaan pancingan, anak mulai goyah dan cerita sebenarnya terkuak..

 3. Dorong anak untuk menyelesaikan sendiri masalahnya..

Hal ini coba saya terapkan  ke Amanda. Saat di mengadu ," mbak, kakak merebut selimutku" saya ajari dia bicara " bilang ke kakak..maa, kakak ini selimut ku. Kalau kakak mau pinjam bilang dulu"

atau saat dia bilang "Mbak ..mas bibi mainan korek api!" "

yang bisa saya lakukan , menanggapinya dengan " terimakasih karena sudah memberi tahu mbak yuli.., ayo bilang langsung ke mas habibi kalo itu berbahaya"

menurut parenting...dengan tidak menunjukkan sikap selalu membantu dalam setiap masalah. Kita mengajari anak untuk menyelesaikan masalah sendiri..lama-lama dia akan berfikir," ah, aq tak perlu mengadu, karena ternyata aq bisa menyelesaikan masalah sendiri."

semoga bisa diterapkan untuk anak sendiri kelak..dan bunda-bunda yang sudah punya anak serta sudah mengalami hal ini :D





Selasa, 28 Mei 2013

Jihad Dapur, Kapan Memulainya?

" Yulia, mrene nduk..ngerewangi ibu masak..iris bawangnya, siapin bumbunya, nanti ibu dekte.."suara ibu setengah berteriak dari arah dapur.

" Haduh..huffth " saya yang ogah-ogahan, menggerutu tanpa suara..begitu malas menuju dapur..

Masih ingat dulu, sejak kecil bahkan saat saya masih duduk di kelas 4 SD..Ibu selalu menyuruh saya untuk membantunya masak didapur..disuruh iris bawang, ngupas kunyit, motongin sayur, bahkan terkadang hanya disuruh melihat dan menemani saja..

Huffft..!! saya sering protes. tentu saja..waktu bermain koq disuruh bantu masak. Film kartun lagi seru-serunya koq diajarin bikin bumbu tempe goreng.

Saya pernah protes keras kepada Ibu, manyun...dan siap mendemo...saya merasa Ibu mengada-ada..hanya untuk bikin sambal bunga turi aja, ibu tetap memanggil,  minta bantuan saya. Padahal jika dilihat, 10 menit dengan usaha ibu sendiri juga siap tuh makanan..."Ergggh,menyebalkan..!" lagi-lagi gerutu saya dalam hati..

melihat muka saya yang masam..lebih masam dari asam muda sekalipun..Ibu berkomentar.

" Ibu, manggil kamu setiap masak, bukan karena butuh bantuan. Ibu mau ngajarin kamu..biar nanti terbiasa..jadi anak wadon itu malu kalo gak bisa masak..kamu perempuan, anak pertama. setinggi apapun pendidikan tetep harus bisa masak..lah nanti kalo ibu sakit tiba2..sing masakno bapakmu sama adek2mu sopo.."

Ibu terdiam sejenak. lalu melanjutkan bicaranya

" Terus..lah nanti kalo sudah nikah, iya kalo suami mu orang kaya, bisa sewa pembantu buat masakin,,lah kalo enggak? "

Saya menelan ludah. dengan muka yang masih masam. .sebab, saat itu saya tidak benar-benar memikirkan kata-kata Ibu. Bagi saya, tak ubahnya saya hanya sedang diomelin saja..

Kini, 10 tahun lebih dari pembicaraan tersebut..saat saya hampir 23 tahun. Saya baru menyadari bahwa perbuatan dan perkataan ibu tersebut, tidak ada sedikitpun yang salah darinya.

Saat ibu sakit, saya tidak kesulitan masak makanan apapun..bapak dan adek masih tetap terladeni seperti biasanya..

Saat saya harus kuliah jauh dari rumah dan memutuskan nge-kost..saya bisa menghemat banyak uang, karena saya terbiasa masak makanan sendiri..

Dan kini, saat usia saya menuju siap membangun rumah tangga...saya tidak merasa risau dengan kegiatan yang ditakuti hampir oleh sebagian kawan-kawan saya tersebut. Bahkan banyak juga sebagian dari mereka yang mencari dalil-dalil bahwa memasak bukan segalanya dalam rumah tangga. saya membenarkan, namun mungkin sedikit tidak mensepakati..hehehe


Jihad dapur, tidak hanya dimulai saat kita sudah akan atau telah menikah saja..memasak bukan hanya urusan suami dan anak-anak kita sendiri. Namun juga orang tua dan saudara-saudara kita.
Jihad dapur bisa dimulai sedini mungkin. Terutama bagi perempuan.
Sebab..perempuan patut berbenah, sudah banyak pekerjaan kita yang dijalankan oleh laki-laki.
Juru masak laki-laki...
Pengajar laki-laki..
Designer laki-laki..
Make up dan ahli kecantikan laki-laki....lalu apalagi?  :)

Jihad dapur memiliki makna lebih dalam dari hanya sekedar urusan perut..
ada bakti, kasih sayang dan kesadaran sebagai seorang perempuan..

kapan memulainya? sekarang..sedini mungkin, selagi kita bisa...tidak peduli kita masih lama menikah, akan menikah, atau sudah menikah..

tidakkah cukup aneh rasanya, jika nanti anak-anak kita berujar..

" Huumm, lebih enak masakan ayah dari pada masakan bunda!" atau

" Enakan masakan bibi (PRT) ah..daripada masakan mama!"

Nah loh ..!









Sabtu, 25 Mei 2013

Me time, Saatnya merawat diri..

Alhamdulillah..its weekend..
yuhuu, saatnya melakukan perawatan diri..
gak perlu mahal, cukup konsisten...:)

Perempuan dilahirkan indah, dan sudah selayaknya mensyukuri keindahan yang sudah dikaruniakan dengan menjaganya sebaik-baiknya..

walaupun belum menikah, saya termasuk perempuan penyuka perawatan..
sudah jadi kebiasaan, dan harus selalu jadi kebiasaan..:D

suka perawatan, bukan berarti saya harus pergi ke salon setiap minggu..
jujur saja, saya gak suka kesalon..selain tidak hemat biaya..juga kurang nyaman kalau bukan salon muslimah..

menurut saya, setiap perempuan, muslimah khususnya..harus pandai merawat diri..
bersih, rapi, dan tidak bau..mutlak perlu..(jadi ingat bukunya mbak Asma Nadia "jangan jadi muslimah nyebelin)..

sudah banyak produk2 perawatan tubuh yang dijual dipasaran..
dan perawatan diri, bisa kita lakukan sendiri dirumah, lebih simpel dan flexibel..

sebagai perempuan, kebiasaan merawat diri sangat membantu saat kita sudah menikah nanti..
jadi..gak harus nunggu nikah dulu kan buat perawatan..: D

yang penting, sehat, bersih, dan tidak bau..
bugar dan segar..
tidak harus berlebihan perawatan mahal seperti artis2..
cukup tidak dekil, dan membuat diri kita nyaman untuk diri sendiri dan orang-orang disekitar kita..

yuk..perawatan..
siapkan, lulur, minyak zaitun, body butter dan lotion..untuk tubuh..
untuk daerah2 "tertentu" yang juga butuh perhatian khusus..juga sudah ada banyak loh yang dijual dipasar..hehehe

melakukan totok wajah sendiri dirumah juga bisa, siapkan handuk basah,face tonic, milk cleanser, minyak zaitun, peeling, masker, dan facial foam, ..

hindari deh pake pemutih2 yang gak jelas, kulit wanita indonesia sudah eksotis dan cantik..gak perlu diputih2in lagi..yang penting sehat dan gak jerawatan..

semakin itu menjadi kebiasaan baik sejak dini, semakin mudah dilakukan dikemudian hari..
kalo sekarang bisa menyenangkan diri sendiri...kalo sudah menikah sekaligus menyenangkan suami kan..: D

perawatan bisa jadi tanda bahwa kita menghargai diri kita sendiri..
cukup luangkan waktu..disela-sela kesibukan..:D

selamat memanjakan diri..: D



Kamis, 23 Mei 2013

Rasa takut, berserah padaNYa..

Akhir-akhir ini, saat Allah menguji dengan banyak ketidakpastian..hanya butuh sabar, sebentar saja..
saat dada dipenuhi rasa takut dan kegelisaan..ketahuilah..

rasa takut membuat kita lebih waspada. rasa takut memberi energi ekstra..
rasa takut membuat mampu mengatasi tantangan tersulit..tidak ada yang mampu mendorong sumber daya dalam diri selain rasa takut..
rasa takut mendorong kita maju, bukan menahan kita..
biarkan rasa takut mengajarkan kita.
biarkan rasa takut mempersiapkan kita..
tapi jangan biarkan rasa takut menghentikan kita..

saat rasa takut menahan kita, coba perhatikan baik-baik apa yang menyebabkan rasa takut, dan kita akan menemukan alasan untuk bergerak maju..
takut mulai bertindak adalah kegagalan paling abadi..
bila sudah mencoba dan ternyata gagal, kita memperoleh sesuatu yang bisa dipelajari dan dicoba kembali..
dan tidak pernah gagal bila kita terus berusaha...


ditengah kegelisahan menanti ketetapannya akan masa depan..

sungguh, demi Zat yang takdir ku berada dalam genggamanNya..
aku berserah, benar-benar berpasrah






Kunci..


Semua memiliki kunci..
peganglah, buka, maka kau akan mendapatkannya..

Kunci kemuliaan adalah taat kepada Allah dan Rasulnya

Kunci Rizki adalah usaha yang seiring dengan taqwa

Kunci Syurga adalah tauhid

Kunci iman adalah membaca tanda-tanda kebesaranNya

Kunci hidupnya kalbu adalah merenungi Alquran dan mendekatiNya dipenghujung malam

Kunci ilmu adalah tidak malu untuk bertanya dan mendengar dengan baik

Kunci kemenangan adalah sabar

Kunci nikmat adalah syukur

Kunci keberhasilan adalah doa...

Semua ada kuncinya, Allah hanya ingin melihat usaha kita, inginkah kita membukanya, dan melihat apa yang ada dibaliknya..

Ada Suasana Magis Setiap Kali Dia Hadir, Hujan...



Suara bergemuruh diatas langit..
Suara air menari diatas bumi..
Daun-daun bergesek memainkan musik..
Mengingatkan ku pada suatu hal, entah masa lalu, atau masa depan..
Hujan membawakan kedamaian dan kegelisahan secara bersamaan..
Ada memori dalam hati dan ingatan..entah apa dan kapan..
Membuat ku ingin tersenyum, bersyukur, dan menangis..
Setiap dia hadir..seperti ada yang hilang dan ada yang datang..

Senin, 20 Mei 2013

Kenapa Harga Emas Turun?

Pagi-pagi, weekdays, udah pengen nulis dan berbagi..
efek rumah sudah bersih, sudah masak dan sarapan (pepes bandeng..humm), dedek manda udah diantar kesekolah, Ibu juga udah minum obat..baru ada agenda nanti siang :D Alhamdulillah..Nikmat tuhan mana lagi yang kita sangsikan.

Ngomingin emas yuk..

Sejak  dua tahun terakhir ini, harga emas cenderung anjlok..
Sebagai seorang yang juga berinvestasi  di logam mulia saya harusnya khawatir, panik, atau ikut-ikutan jual emas yang saya punya..karena pasti disituasi seperti ini nilai logam mulia yang saya miliki turun dari harga jual sejak saya membelinya dulu..(heee padahal investasinya juga gak banyak-banyak bgt :D)
Tapi..karena belum satu tahun emas ini saya miliki, harusnya ada aksi lebih cerdas yang bisa saya lakukan..tidak jadi investor floating market yang cenderung kurang rasional dan lebih suka ikut-ikutan, mengikuti pasar..padahal kan belum tentu dapat informasi tepat tentang investasinya..
Akhirnya, sebagai investor well educated (haha melabeli diri sendiri) saya mencoba mencari informasi.
Dari banyaknya ulasan-ulasan para ahli, surat kabar investasi seperti kontan, dunia investasi, dll..dapat dihasilkan informasi yang mungkin mampu membuat para investor emas serupa saperti saya, lebih tenang dan berhati-hati dalam mengambil keputusan.

Harga emas disinyalir anjlok disebabkan karena :

1. Emas turun seiring penguatan  dollar, investor Amerika banyak membeli dollar untuk melindungi penurunan  tajam dibursa saham nanti. Emas jadi kurang pamor.

2. Ulah Spekulator..ada pendapat dari analis Capital Economics Julian Jessop yang mengatakan, penurunan harga emas dipicu oleh ulah spekulan. Pada Jumat kemarin di pasar London, harga emas berakhir di level ke US$ 1.405,5 per ounce, turun dari US$ 1.535,5 pada Jumat pekan sebelumnya. Dimana para spekulan ini sengaja memainkan harga emas untuk kemudian mendapatkan laba di kemudian hari. Hummm  please ya, orang-orang seperti ini emang pinter  banget cari rejeki dari merugikan banyak pihak..huffth

3. faktor yang paling memengaruhi adalah nilai inflasi global yang terus menurun dari sebelumnya. Hal ini menyebabkan investor yang memegang emas melindungi asetnya dengan ikut menjual emasnya karena harga yang terus turun.


4. Setiap tahun, nilai inflasi terus turun dan pada Februari 2013 ini hanya sekitar 2,5 persen. Artinya, perekonomian global sudah mengindikasikan pemulihan sehingga hal tersebut membuat anomali bagi harga emas. Di saat perekonomian dunia membaik, maka harga emas turun. Sebaliknya, bila perekonomian dunia memburuk, harga emas cenderung melesat. Memang ya kalau perekonomian berbasis riba ini menguat, produk-produk riil seperti ini pasti akan mengalami kondisi sebaliknya…

5.  Dikutip dari AFP, Selasa (16/4/2013), jatuhnya harga emas disebabkan karena investor menjual emasnya di tengah informasi melambatnya perekonomian China. Aksi jual emas juga terjadi karena bank sentral Siprus menjual 14 ton emasnya untuk mendapatkan dana segar menyelamatkan negara itu dari krisis perbankan.


Aksi jual emas bank sentral Siprus menimbulkan kekhawatiran investor, harga emas akan jatuh tajam…hum lagi-lagi aksi jual massal..

6. Emas adalah barang komoditi, yang berubah sesuai dengan permintaan, penawaran, hingga faktor produksi. sebenarnya harga emas tidak turun, hanya kembali kepada harga wajarnya.  Selama 10 tahun terakhir emas sudah sangat naik begitu tajam. Dari pergram 85.000 ditahun 2001, hingga 400rb/gram ditahun 2013. Kenaikan ini dirasa juga tidak rasional, banyak faktor yang mendorong kenaikan itu. Kini Emas bergerak diposisi yang “seharusnya”.

Suatu saat emas pasti akan naik kembali, karena emas adalah barang komoditi yang naik mengikuti harga barang-barang komoditi dan faktor produksi lain. Sebagai investor hanya perlu bersabar, jangan panik, dan lebih rasional..atau justru jika ada dana lebih, beli kan saja emas sekarang, mumpung masih murah..:D tinggal tunggu saja 5 sampai 10 tahun kedepan..dan silahkan hitung nilai dari emas yang kita miliki. Semoga mengamali perbaikan kondisi.

Saya menyarankan untuk membeli langsung ke gerai emas antam atau yang lain. Pelajari seksama jika mau membeli produk cicilan emas di bank- bank syariah. Selain skemanya belum jelas menurut saya, terbukti kemarin ada kasus tentang produk ini. Proses cicilan di bank akan menimbulkan kerugian jika kenaikan harga emas tidak mampu menutupi margin keuntungan yang diinginkan oleh bank.
Kasus Butet Kertarajasa dengan Bank BRI Syariah tentang gadai emas bisa kita jadikan acuan untuk berhati-hati..:)

Semoga bermanfaat..


emas yang saya miliki, walau masih sedikit, semoga jadi berkah dikemudian hari, dan ada kesempatan buat nambah lagi :)





Komunikasi, Softskill yang Harus Dimiliki Semua Profesi


Salam hangat..:D

lagi-lagi saya mau nulis tentang pengalaman saya mengisi dan berbagi ilmu..
beberapa kali, diamanahi menyampaikan tentang kepribadian, terutama yang berhubungan dengan softskill..

awalnya selalu merasa berat kalo diminta berbicara, mengisi talkshow, atau sekedar berbagi dalam forum diskusi yang membahas tentang softskill, merasa masih belum mampu..merasa diri pribadi belum cukup menggambarkan sifat dan sikap yang harus saya sampaikan.. walau begitu, alhamdulillah..berkat Allahlah, saya memiliki kemampuan lebih dalam mengolah kata didepan umum..mungkin karena itulah saya diamanahi untuk bicara..yang sebenarnya ilmunya pun saya dapat dari proses belajar dari orang lain..buka murni dari saya pribadi...:D menyadari bahwa si fakir ilmu ini, tidak memiliki apapun untuk disombongkan, apalagi ilmu..

“dan tidaklah kamu diberi pengetahuan melainkan sedikit.” (al-Israa’: 85)
“Siapa yangmenyangka dirinya telah mengetahui, berarti ia masih jahil.” Rasulullah saw 


Namun begitu, jika itu hal baik..ijinkan saya sampaikan walau hanya sedikit..

well, berbicara tentang softskill, aslinya sudah banyak ahli yang membahas dan mendukung bahwa softskill menjadi faktor dominan dalam menentukan kesuksesan seseorang apapun bentuk profesinya. Sebuah penelitian menyebutkan, 

85% persen dari kesuksesan dalam hidup berkaitan secara langsung dengan kemampuan berkomunikasi dan keterampilan membina hubungan

Sayangnya, banyak loh..orang yang masih bermasalah dengan hal ini. Rela mengeluarkan dana lebih untuk menjalani sekolah kepribadian. .artinya walau terlihat sepele, masih banyak dari kita yang ternyata gagal dalam menjalin hubungan yang baik dengan sekitar. Lots of  people are killing each other with bad communication..hemmm

Terkait komunikasi dan membina hubungan, sebenarnya dapat saya rangkum dalam empat kemampuan besar yang harus dimiliki (berdasarkan beberapa buku yang saya baca dan pengalaman pribadi). Yang kesemuanya..saya yakin bisa diupgrade..:D

1. Kemampuan Konsep..

loh, buat bicara aja perlu dikonsep toh ? yuppii..perlu banget. Misalnya pemilihan ide dan topik yang harus      kita sampaikan, serta pemilihan kata yang tepat. Jangan sampai kita mati gaya karena tidak punya banyak pengetahuan tentang suatu hal. Pernah saya harus banyak mencari tahu tentang korea (walaupun saya tidak suka) hanya untuk bisa dekat dengan salah satu adek mentoring yang sukaaaaaaa bangeeet sama korea. Alhamdulillah usaha saya tidak sia-sia..dari sanalah saya bisa memulai sebuah komunikasi. Jadi lebih akrab dan diterima. .sekarang adek tersebut sudah berjilbab loh..:D. 
Perlu juga banyak menambah kosa kata yang baik, dengan cara membaca buku,,hindari mengeluarkan kata-kata yang mungkin bisa menyakiti hati lawan bicara. Jika memang bisa cari kata ganti yang lebih baik..akan lebih menyenangkan didengar tanpa harus menghapus makna yang ingin kita sampaikan..seseorang lebih mudah merespon kata positif dibanding dengan kata-kata negatif.

2. Kemampuan Interaksi.

Kemampuan ini lebih ke gaya bahasa dan mimik wajah. Banyak-banyak tersenyum. Senyum terbukti mampu  membawa suasana positif saat berkomunikasi. Sayang kan punya wajah cantik, tapi terkenal dengan sebutan miss jutek :D. Gerakan tubuh seperti mengangguk-angguk saat mendengarkan lawan bicara juga sangat penting. Sebab, hal tersebut menunjukkan bahwa lawan bicara kita merasa didengar sepenuhnya dan merasa didukung. Sehingga kita berhasil membuatnya nyaman berada didekat kita.
Sesibuk apapun, hindari melakukan pekerjaan lain pada saat lawan bicara sedang berbicara. Misalnya smsan, mata memperhatikan hal lain, dsb. Jika memang terpaksa, meminta ijin terlebih dahulu lebih sangat dianjurkan. Dengan begitu lawan bicara merasa lebih dihargai..

3. Kemampuan Mengingat

Hummm, ini kemampuan yang saya paling lemah didalamnya. Saya sangat begitu susah mengingat nama orang :(, saya sering berjam-jam bicara, berminggu-minggu berinteraksi, tapi saya tidak benar-benar tahu siapa nama lawan bicara saya tersebut. Saya hanya mampu mengingat wajahnya..menyedihkan bukan??
kenapa kemampuan mengingat penting? sebab, akan sangat menyebalkan bagi lawan bicara jika ternyata kita tidak keep attention pada apa yang dia sampaikan..misalnya, saat dia tengah asyik bicara kita menyela dengan pertanyaan " maaf, cerita apa tadi?" atau, "cerita yang mana ya, aku lupa". hummm..pasti menyebalkan :D

4. Kemampuan Psikologis..

Yang satu ini lebih ke- bagaimana kita mampu berfikir positif kepada lawan bicara. Dengan berfikir positif, kita juga akan memperlakukan semua orang dengan sifat yang positif pula. Menggeser cara pandang, bahwa setiap orang berhak mendapatkan perlakukan yang baik dari kita, siapapun itu, minimal dari cara kita berinteraksi dan berbincang dengannya. Dengan begitu semua orang merasa nyaman, dan kita bisa diterima disemua kalangan. Untuk yang satu ini, kita hanya perlu ingat..bahwa terkadang orang yang kita anggap buruk belum tentu kita lebih baik darinya...coba untuk lebih menahan diri,bersikap tenang, tidak sarkastik dalam berucap. Berusaha lebih banyak mendengarkan dari pada menyela. Dengan begitu akan banyak orang yang begitu nyaman berada di dekat kita :D

semoga bermanfaat :D

semoga dengan ini kita menjadi pribadi-pribadi penuh cinta dimanapun berada..sebagai apapun nantinya..
yang mana jika kita tidak ada justru dicari..
bukan sebaliknya,ada atau tidak adanya kita tidak berpengaruh apa-apa,,
atau justru malah ketiadaan kita menjadi kesyukuran bagi orang-orang disekitar kita..nauzzubillah..



Saat berkesempatan berbagi ilmu tentang softskill, strategi komunikasi dengan temen2 di FK Unair


diantara banyak peserta mahasiswa, ada bapak2 berusia 47 tahun, yang semangat belajarnya tak kalah dengan mereka yang mahasiswa



Kamis, 16 Mei 2013

PDA oh PDA, Hukum Bermesraan di Depan Umum

PDA, familiar with this one?

Public Display of Affection.

Yups, Fenomena pasangan (suami istri loh ya..saya tidak menghitung yang belum halal disini, karena hukumnya sudah jelas..hehe)  yang  mengumbar kemesraan didepan umum. lebih dari sekedar pasang foto tentunya, tapi sayang-sayangan, mesra-mesraan, entah didunia nyata atau didunia maya..

Seperti, Sayang sudah makan ..?? “Sayang anak² sudah bangun …??” .. atau “Sayang aku merindukanmu” , sayang cepet pulang ya..dll

Saat musim-musim nikah seperti ini, Timeline FB dan twitter full dengan kegiatan PDA...Huffth --"

entah kenapa, saya sedikit tidak nyaman dengan kegiatan PDA semacam itu, bukannya iri, apalagi jealous
karena saya yakin setiap orang punya kebahagiaannya sendiri-sendiri. Hanya saja, saya rasa kata-kata manis, sayang-sayangan, atau apalah bentuknya...merupakan ranah privat dari masing-masing pasangan..yang seharusnya bisa diutarakan lebih privat..tanpa harus dipublish di twitter atau facebook, bukankah sudah ada sms, inbox, dll.

Mungkin saya tidak nyaman dengan PDA disebabkan background karakter saya yang memang berbeda memandang hal tersebut, akhirnya memberikan sebuah penilaian dari kacamata pribadi. terdengar sedikit tidak fair ya..hehehe.

untuk itu saya mencoba melihat hal ini dari kacamata terbaik, bukan kacamata saya, tapi kacamata Islam.

saya mencoba mencari-cari literatur tentang hal ini, bagaimana hukumnya dalam pandangan Islam suami istri yang  bermesraan di dunia maya (depan umum). buat pelajaran saya juga :D

dari mengumpulkan ilmu-ilmu yang berserak, ..saya menemukan satu kajian ustad tentang hal ini. 

Beliau menyampaikan, pada dasarnya apa yang dimaksud bermesraan disini  harus diberikan batasannya, apakah sampai dengan batas yang dilarang hingga seperti menceritakan hubungan suami istri atau menceritakan ciuman dll atau sekedar sewajarnya seperti saling menyapa dll. Bisa jadi orang lain menganggap biasa bisa jadi menganggap mesra … maka perlu diperinci perbuatan yang dimaksud bermesraan disini, bagi orang fasiq berciuman di tempat umum bagi mereka biasa dan mungkin kemesraan bagi yang biasa melakukannya, bagi kita mungkin sesuatu hal yang tidak etis dan menganggap tidak punya rasa malu.
Kemudian beliau juga menganjurkan jika suami istri sebaiknya tidak menulis hal² yang dirasa pribadi yang bisa dibaca oleh semua orang atau kalangan, skrg kan sudah ada sms … atau inbox … dan hendaknya lebih baik seperti itu . 
Apakah hal tersebut diatas termasuk dalam bermesraan di tempat umum ? beliau kembali kepada bermesraan yang bagaimana yang dimaksud ..?? jika hanya berpegangan tangan , atau canda suami istri yang wajar maka Insya ALLOH tidak mengapa. Selama tidak berlebihan seperti Suami istri berciuman di tempat umum, atau jika kasus di FB mungkin seperti chatting yang berbau mengarah kepada porno atau sejenisnya, atau saling menyapa dengan menceritakan aurat istri atau suaminya seperti

“Sayang baumu tadi pagi harum sekali …
jadi pengen cepat pulang … ” :D dan sejenisnya … 
adapun seperti hal ini beliau menganjurkan seperti poin diatas tadi .. lebih baik diketahui suami istri.
Kemudian, jika ada yang melihat kata² mesra antar suami istri di FB kemudian membuat iri bagi yang belum menikah apakah termasuk dzhalim ? Belia menyampaikan sesungguhnya kemungkinan yang iri adalah orang yang belum mampu menikah atau belum bisa menikah, tetapi mungkin hal tersebut bisa juga menjadikan orang lain untuk segera menikah demi menjaga diri dan kemaluannya.
Apakah orang yang menulis di FB yang dimaksud tadi ( dianggap bermesraan antar wall suami istri) dianggap seperti syaitahn laki² dan perempuan yang berhubungan di jalan dan dilihat orang lain seperti yang disabdakan Rasulullah ..? 
Beliau menjelaskan, jika tidak sampai menceritakan hubungan suami istri yang detail seperti bagaimana mereka berciuman, jima’ dll Insya ALLOH tidak sampai dihukumi seperti itu, karena yang dimaksud dalam hadits itu adalah menceritakan hubungan jima’ suami atau istri setelah mereka berhubungan kepada orang lain, dan disisi lain Imam An Nawai dan Imam Asy Syaukani juga menjelaskan tentang hal itu … 
Kemudian apakah bermesraan yang dimaksud jika seperti Rasulullah memuliakan istri² beliau seperti hadits yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik (amula beliau) tentang Rasulullah berjalan menuntun Shofiyyah dan memakaikan Mantel kulit serta menaikkan Shofiyyah ke unta dengan berdiri di paha Rasulullah .. maka hal ini adalah termasuk memuliakan istri … :) dan dianjurkan Insya ALLOH … (dan lihatlah hal ini dilakukan di tempat umum) … :)
Kesimpulannya :
1. Bagi suami istri hendaknya saling menjaga hubungan mereka dengan sewajarnya di tempat umum, dan jika ada keperluan yang bersifat pribadi hendaknya tidak terbuka dan dibaca oleh orang lain, bisa lewat sms atau inbox.  

2. Adapun masalah jika ada yang iri melihat yang seperti itu, hendaknya beristighfar kepada ALLOH dan mohon diberikan jalan dan kemudahan untuk segera menikah bagi yang belum menikah, karena iri hanya diperkenankan berkisar pada 2 hal , pada orang yang berilmu yang digunakan ilmunya untuk diajarkan kepada orang lain di jalan ALLOH, serta pada orang yang mempunyai harta yang digunakan di jalan ALLOH. Dan hendaknya lebih bersemangat untuk menjaga diri dan ikhtiar untuk segera menikah dengan niat menjaga diri dan kemaluan karena ALLOH jika melihat hal seperti itu. ( baiklah, kencengin ikat kepala, semangat..hahah :D )

3. Bab bermesraan di tempat umum , dan termasuk menulis wall dengan kata² mesra antar suami istri, perlu ada perincian apakah termasuk seperti perbuatan syaithan² laki² dan perempuan yang disabdakan Rasulullah atau bukan. Tidak langsung menghukumi sama.


4. Hendaknya tidak bermudah²an berfatwa sesuatu hukum sebelum diperinci terlebih dahulu sehingga terjebak dalam menghukumi sesuatu yang sama yang pada hakekatnya belum tentu sama ..

Dan semoga tulisan ini bermanfa’at dan jika ada kata² yang salah  mohon maaf jika merupakan kebenaran maka kebenaran itu datangnya dari ALLOH, jika ada kesalahan minta ma’af dan kesalahan itu datangnya dari diri pribadi dan syaithon …
Allohu’alam bi showab.
akan tetapi ada asatidz yang lain yang berbeda pendapat dengan al ustadz Fuad Baraba’.
Beliau adalah al ustadz M. Noor Yasin. Beliau menjelaskan bahwa bermesraan di depan umum bisa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam sifat-i seperti syaithan wanita dan syaithan laki2 yang sdg berhubungan di pinggir jalan dan dilihat orang2. (HR. Ahmad, VI/456-457)


Allhamdulillah, setelah membaca ini sedikit lebih lega, semoga dengan melihat itu orang -orang jomblo kayak saya bisa diijinkan oleh Allah menyusul yang sudah menikah :D dan tetap menahan diri untuk tidak mempublish hal-hal yang kurang ahsan dipublish..takut salah niat..:D

dan yang sudah merasakan, semoga selalu bahagia..tidak hanya didunia maya, tapi juga didunia nyata..:D

sumber kajian : http://fitrahfitri.wordpress.com

sekali lagi, semoga bermanfaat..



Minggu, 05 Mei 2013

Wanita itu Cantik


Beberapa kali saya didaulat sebagai pembicara maupun moderator untuk acara kemuslimahan. Bahkan lebih banyak menjadi pesertanya. Entah itu festival muslimah atau seminar-seminar, atau talkshow yang bertajuk muslimah dan kecantikan. Banyak pula pertanyaan “apa harus bermake up luar biasa buat jadi cantik? Atau harus ikut trend fashion terupdate? Perawatan kesalon setiap hari? Kan saya tidak terlahir cantik secara fisik !! tidak seperti mbak Okky Setiana Dewi yang memang fisiknya cantik, atau seperti artis yang lain, yang tinggi, putih, mancung, bermata bulat, dll.

Setiap wanita adalah cantik. Dia terlahir indah dan telah menjadi fitrahnya untuk mencintai keindahan. Wanita secara alamiah akan suka melakukan banyak hal untuk memaksimalkan kecantikannya serta mengoptimalkan pesonanya. Namun ibarat sebuah buku, cover menarik belum tentu membuat orang bisa menghabiskan waktu berjam-jam untuk membacanya. Harus ada isi yang benar-benar menarik dan memberi nilai kepada pembacanya.

Sama halnya dengan kecantikan. Terlahir dengan fisik cantik dan menarik tidak menjamin menjadikan orang tersebut mempunyai banyak kawan dan dicintai. Update fashion terbaru dan mahal juga tidak menjamin membuat banyak orang nyaman didekatnya. Bahkan mungkin bisa membuat orang merasa iri dan minder. Cantik itu bukan hanya tentang apa yang dimiliki dan ditampakkan secara lahir namun juga apa yang mampu diberikan dari semua potensi yang dimiliki oleh setiap wanita.

Cantik sangat erat kaitannya dengan akhlaq. Itulah kenapa ajang pemilihan putri-putrian pun menyandingkan kata Beauty dengan Brain dan Behavior. Hal ini menunjukan cantik fisik bukan hal utama dalam pembahasan kecantikan.

Ketika seorang wanita tidak cerdas mendidik hatinya, maka siapapun pasti akan tahu bahwa tiada lagi kecantikan akhlak atasnya. Ketika wanita tidak cerdas dalam berinteraksi dengan sesamanya, mudah marah, gampang badmood, pedas dan tajam kata-katanya, maka kecantikan tentang jati dirinya seakan diragukan oleh makhluk disekelilingnya.

Ketika kecerdasan itu tidak dia hadirkan dalam caranya berdialog atau berbicara, gampang mati gaya karena tidak update banyak hal disekitarnya, maka kecantikan juga dengan mudah lenyap dari dirinya, yang kemudian berganti dengan ketidaknyamanan orang-orang disekitarnya. Ketika kecerdasan juga tidak ada dalam caranya berperilaku dalam kesehariannya, maka tidak heran jika banyak yang tidak “menganggap” kehadirannya.

Sungguh, Kecerdasan tak hanya melulu dilihat dari kuatnya daya ingatnya, atau hanya tercetak dalam lembaran catatan akademis, tapi lebih pada kesadaran wanita itu sendiri untuk menempatkan diri secara pas, pantas, menjadi diri sendiri, dan tidak berlebihan. Kemampuan menampilkan dirinya sebagai wanita dengan segenap nalurinya yang memang indah dan pantas untuk dihormati.

Terkait fisik, tidak perlu menghabiskan banyak waktu dan biaya untuk kesalon. Cukup dengan menjaga kebersihan diri, tidak dekil, merawat diri sendiri sebagai bentuk rasa syukur atas fisik sempurna yang sudah Allah berikan. Pun dengan berpakaian, tidak harus pakaian yang mahal, tapi rapi, sopan, sederhana, padu padan warna yang wajar, jika perlu mendesign dan membuatnya sendiri sesuai dengan karakter kita (hehehe sedikit ngmongin diri sendiri, im not designer but im dressmaker for my self J). Bukankah yang terpenting tetap terlihat syari sesuai dengan aturan berpakaian Islami.

Walaupun begitu kecantikan yang utama tidaklah hanya terbatas pada bagaimana caranya seorang wanita memoles muka, berpakaian, menuturkan bahasa dan atau menempatkan diri dalam pergaulannya. Namun kecantikan yang sesungguhnya terletak dalam cerdasnya dia menjaga diri dan kehormatannya. Yaitu, ketika seorang wanita cerdas dalam menata dirinya sesuai dengan aturan Allah subhanahu wata'ala. Ini masih menjadi PR besar pula bagi saya. Semoga kita terutama saya, tetap diijinkan istiqomah menjadi muslimah dijalan kebaikkan.

Memang, di dunia ini tidak ada kata sempurna, pun demikian halnya dengan kepemilikan sebuah kecerdasan dan keindahan dalam diri wanita. Namun percayalah, bahwa wanita yang mengusahakan agar kecerdasan, akhlaq yang baik, potensi dan kecantikan itu selalu ada dalam dirinya, tentu saja akan memiliki nilai lebih di mata manusia dan dihadapanNya.


*Satu hari bersama Ustadzah Eny (Owner salon kecantikan Alfafa) dan Ustadzah Diah (Owner WO Islami) berbicara tentang cantik dan syari dalam satu harmoni.